BIMATA.ID, Jakarta – Koordinator Lapangan Aksi, Husein mengatakan, PA 212, FPI dan sejumlah ormas lainnya bakal menggelar demonstrasi menolak kedatangan Timnas Israel U-20 yang akan bertanding di Indonesia, Senin (20/3) Berdasarkan poster yang beredar, aksi tersebut akan digelar di Patung Kuda, Jakarta Pusat pada pukul 13.00 WIB.
“Insyaallah jadi (aksi hari ini),” katanya, Senin (20/03/2023).
Pihaknya mengklaim sekitar 1.000 orang akan hadir dalam aksi tersebut. Husein menyatakan sejumlah tokoh FPI, PA 212 dan GNPF Ulama juga akan hadir di sana.
Baca Juga : Megawati Bertemu Jokowi di Tengah Isu Duet Prabowo-Ganjar Dijodohkan, Ini Analisis Pengamat
“Habib Rizieq Shihab kemungkinan besar tidak hadir,” ucapnya.
Timnas Israel akan tampil di Piala Dunia U-20, di mana Indonesia menjadi tuan rumah. Piala Dunia U-20 akan berlangsung pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023.
Kedatangan Timnas Israel ke Indonesia memunculkan polemik. Sejumlah penolakan muncul terutama dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan ormas-ormas Islam di tanah air.
Cek Juga : Dukungan Presiden Jokowi Kepada Prabowo Subianto Membuat Elektabilitas Prabowo Sulit di Kejar
MUI mendesak adanya pertemuan dengan pemerintah untuk membahas soal Timnas Israel U-20.
Ketua MUI Sudarnoto Abdul Hakim menyebut semua ormas Islam di Indonesia tegas menolak kehadiran Timnas Israel U-20 untuk berlaga di Indonesia.
Sudarnoto menyatakan hal itu telah disepakati dalam pertemuan antara MUI dengan ormas-ormas Islam di Indonesia baru-baru ini.
“Semua ormas Islam yang hadir menyatakan sikap menolak kehadiran timnas Israel,” katanya.(oz)
Simak Juga : Survei Capres 2024 Nyatakan Prabowo Subianto Meningkat Tajam