BeritaNasionalPolitik

Siti Nurizka: Generasi Muda Adalah Benteng Masa Depan

BIMATA.ID, Jakarta – Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI), menggelar rangkaian acara puncak perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-15 Partai Gerindra di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu, 8 Februari 2023.

“Hari ini adalah puncak acara HUT Gerindra ke-15 tahun yang diadakan di wilayah DPR RI. Di mana, rangkaian acara dimulai dari tanggal 31 Januari hingga terakhir hari ini,” kata Ketua Pelaksana HUT ke-15 Partai Gerindra DPR RI, Siti Nurizka Puteri Jaya.

Baca juga: Migrasi Pemilih Jokowi Ke Prabowo Terungkap Via Musra di Jawa Tengah

Anggota Komisi III DPR RI ini menerangkan, adapun rangkaian acara yang diselenggarakan Fraksi Partai Gerindra DPR RI antara lain Prabowo Cup 2023, lomba tumpeng dan kue tradisional, lomba TikTok, santunan anak yatim, dan penyaluran paket sembako.

Pun, Siti Nurizka menyampaikan terima kasih dan rasa syukur atas kelancaran seluruh rangkaian acara tersebut. Hal itu tak lepas berkat kerja keras seluruh Panitia HUT ke-15 Partai Gerindra dan kontribusi dari seluruh Anggota Fraksi Partai Gerindra DPR RI.

Alhamdulillah, seluruh rangkaian acara berjalan dengan lancar. Mulai dari turnamen sepak bola Prabowo Cup 2023 dengan total hadiah mencapai 45 juta rupiah dan lomba TikTok atau sosial media dengan total hadiah 15 juta rupiah,” tandasnya.

Lihat juga: Pengamat: Relawan JoMan Tarik Dukungan Terhadap Ganjar, Apa ke Prabowo?

“Selanjutnya pada 6 Februari kemarin. Di mana, acara HUT di DPP yang dipimpin oleh Pak Prabowo dengan agenda, yaitu pemotongan tumpeng, memberikan santunan ke anak yatim, penyaluran sembako untuk warga sekitar, serta acara donor darah juga berjalan lancar,” sambung legislator asal daerah pemilihan (Dapil) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) I ini.

Siti Nurizka menyatakan, rangkaian acara tersebut digelar sebagai bentuk kecintaan Partai Gerindra kepada bangsa Indonesia dengan memberikan wadah untuk berkreasi dan sumbangsih nyata untuk negeri.

“Semua rangkaian acara ini adalah bentuk kecintaan Partai Gerindra untuk membakar semangat anak-anak muda, untuk berlomba menjadi yang terbaik untuk memberikan sumbangsihnya dalam bentuk apapun bagi negeri ini,” imbuhnya.

Simak juga: Presiden Jokowi Beri Support ke Prabowo Subianto, Novita: Kami Akan Berjuang dan Bekerja Keras

Alumnus Universitas Gadjah Mada (UGM) ini mengemukakan, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra, Prabowo Subianto selalu mengajarkan kepada para kadernya tentang pentingnya peranan generasi muda bagi bangsa dan negara.

“Generasi muda adalah benteng masa depan, dan Pak Prabowo adalah Presiden 2024 yang akan datang,” ujar Siti Nurizka.

[MBN]

Related Articles

Bimata