Pemprov Jateng Kembali Gelar Program Magang ke Jepang

BIMATA.ID, Jawa Tengah – Diketahui Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah (Jateng) akan melakukan kembali program magang ke Jepang pada 2023, yang diketahui melalui Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans).

Mengenai hal itu, sebelumnya Pemprov Jateng juga pernah menyelenggarakan program tersebut pada 2022, dengan menyeleksi 275 orang untuk terbang ke Jepang.

Kepala Bidang Pelatihan dan Produktivitas Disnakertrans Jateng, Masduqi mengatakan, program magang ini telah dibuka pada 13 Januari hingga 2 Juni 2023.

Baca juga: Survei Indostrategi, Prabowo Unggul di Semua Kategori Dibanding Ganjar-Anies

Diungkapkan, tujuan program ini guna memfasilitasi masyarakat untuk memperbaiki ekonomi keluarga mereka.

“Tentu ini merupakan salah satu upaya dari Pemprov menangani kemiskinan di wilayah kita, karena melalui magang jepang ini mereka yang ikut kembali dengan membawa beberapa manfaat,” kata Masduqi dalam keterangannya, pada Jumat (24/02/2023).

Sambungnya, banyak alumni yang setelah mengikuti program itu, kini menjadi pengusaha sukses di kampung halamannya. Bahkan, mereka sampai membentuk suatu organisasi pengusaha yaitu, Ikatan Pengusaha Kenshusei Indonesia (IKAPEKSI).

Lihat juga: PAPERA Majalengka Sasar Pasar Raih Dukungan Pedagang untuk Prabowo 2024

“Salah satu manfaatnya membawa uang saku untuk modal mendirikan usaha dengan nominal sebesar Rp 70 juta di luar gaji mereka selama magang di sana tiga tahun,” ungkap Masduqi.

Selain itu, guna memastikan para peserta, dibutuhkan orang – orangnya yang siap bekerja keras. Maka, program tersebut, dilakukan dengan seleksi yang ketat dengan metode sistem gugur, hingga melakukan pendidikan terlebih dahulu, seperti latihan fisik, dan mental.

“Kita bekerjasama dengan International Manpower (IM) dengan seleksi yang cukup ketat dengan sistem gugur, sehingga benar-benar dididik untuk kuat mental dan fisiknya selama tiga tahun mengikuti magang jepang ini,” jelasnya.

Simak juga: Berjaya pada 2019, Muzani Minta Masyarakat Riau Kembali Dukung Prabowo 2024

Maka dari itu, sampai saat ini, peserta yang mendaftar magang ke Jepang dari Indonesia masih terbilang sedikit. Sebab, dikarenakan tahapan seleksi dengan sistem gugur menyebabkan para peserta gagal pada tahapan fisik.

Untuk diketahui, calon peserta yang ingin mengikuti program magang tersebut, bisa mendaftar melalui website jepang.magangln.id atau melalui akun instagram Disnakertrans @nakertrans.provjateng.

Selengkapnya: Deklarasi DPC PAPERA Majalengka, Don Muzakir: Pasar Harus Jadi Lumbung Suara Pak Prabowo

Exit mobile version