EkonomiBeritaBisnisEkbisInternasionalNasional

Kedua Kemenlu Kerjasama Bahas Ekonomi dan Perbatasan Antar Dua Negara

BIMATA.ID, Jakarta – Menteri Luar Negeri Republik Indonesia (Menlu RI) Retno Marsudi menerima kunjungan Menlu Timor Leste Adaljiza Albertina Xavier Reis Magno di Jakarta, Rabu, 11 Januari 2023, dengan pembahasaan peningkatan kerja sama ekonomi dan perbatasan darat antar dua negara.

Menlu RI mengatakan, bahwa kedua Menlu telah sepakat untuk bahas pembentukan perjanjian zona perdagangan bebas bersama kawasan industri perbatasan antar Distrik Oecusse, Timor Leste, dan Provinsi Nusa Tenggara Timur, Indonesia.

“Kedua Menlu sepakat, bahwa perjanjian-perjanjian tersebut akan diupayakan, diselesaikan tahun ini agar dapat ditandatangani pada saat kunjungan Perdana Menteri Timor Leste, yang waktunya akan ditentukan kemudian,” kata Kemlu.

Mengenai perbatasan itu, kedua menlu telah sepakat mendorong penyelesaian pembahasan dua segmen perbatasan darat Indonesia dan Timor Leste yaitu Bijael Sunan Oben dan Noel Besi Citrana.

“Menurut Retno mengatakan bahwa kondisi kondusif penting untuk dijaga agar perundingan dapat dilanjutkan,” ujar Kemlu.

Selain pertemuan itu, Retno juga menjelaskan mengenai prioritas yang membawa Indonesia menjadi Ketua himpunan bangsa-bangsa Asia Tenggara (ASEAN) tahun ini.

Menanggapi hal tersebut, ketika menyampaikan Pernyataan Pers Tahunan Menteri Luar Negeri (PPTM) 2023, sehingga Menlu Retno menegaskan bahwasannya Indonesia menyambut baik diterimanya Timor Leste di ASEAN.

 

(Fikri)

Related Articles

Bimata