Bimata

Jelang Pemilu 2024, PDIP Tetap Terbuka Perihal Kerjasama dengan Partai Lain

BIMATA.ID, Jakarta – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan, partainya senantiasa tetap memegang teguh komitmen yang sudah disepakati di setiap kerja sama dengan partai politik manapun.

Dia mengakui, kalau partainya kini tengah di lobi oleh partai politik lain dengan tujuan untuk menjalin kerja sama menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) di 2024.

“Maka banyak partai-partai yang kemudian datang. Kalau bersama PDIP itu tidak neko-neko. Kita tidak pernah nusuk dari belakang,” kata Hasto di kawasan Senen, Jakarta Pusat, Minggu, 8 Januari 2023.

Namun, dia menjelaskan bahwa PDIP sebagai partai yang taat prinsip kerja sama, bahkan ia mengatakan partainya selalu berbagi dalam mengelola kekuasaan, mulai di tingkat kepala daerah hingga presiden, maka dari itu, dia memaklumi hal itu sebab, PDIP memang tidak pernah pilih-pilih dalam menjalin kerja sama.

Selain itu, sampai saat ini partai berlogo banteng ini menjadi satu-satunya partai parlemen yang sama sekali belum memberikan sinyal koalisi menjelang menghadapi pemilu 2024, disisi lain, Ketua Umum (Ketum) Megawati Soekarno Putri sudah menginstruksikan kepada Puan maharani untuk tetap terus menjalin silaturahmi dengan partai lain.

 

(FIKRI)

Exit mobile version