Bimata

TNI Kerahkan 3 Ribu Personel Amankan Jalur Pantai Selatan dan Utara Jateng Saat Nataru

BIMATA.ID, Banyumas – Sebanyak tiga ribu personel TNI di wilayah Korem 071 Wijayakusuma bakal dikerahkan untuk mengamankan Natal dan Tahun Baru 2023. Tidak hanya membantu pengamanan kelancaran jalan, melainkan juga pengamanan dan antisipasi aksi terorisme.

“Kami sudah mendapatkan perintah dari pimpinan untuk membantu pemerintah daerah dan Polri dalam melaksanakan pengamanan kegiatan Natal dan Tahun Baru,” Komandan Korem (Danrem) 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Yudha Airlangga di Sokaraja, Banyumas, Kamis (1512/2022).

Tiga ribu personel akan disebar di wilayah Jateng bagian barat di eks Karesidenan Banyumas dan Pekalongan.

“Ada 9 Kodim yang mengerahkan personel untuk membantu pengamanan kepolisian,” katanya.

Yudha mengatakan pengamanan mulai dari rute atau jalur mudik Pantai Selatan Jateng dari Cilacap yang berbatasan dengan Jawa Barat hingga Pantai Ayah di Kebumen. Khusus untuk jalur Utara mulai dari Brebes yang berbatasan dengan Cirebon (Jabar) sampai dengan Kabupaten Batang.

“Di jalur utara terdapat pintu keluar tol di Brebes Timur yang dikenal dengan sebutan Brexit, sehingga dilakukan antisipasi dengan pembentukan posko dan penyiapan jalur-jalur alternatif seandainya terjadi kemacetan termasuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan,” katanya.

Kemudian pengamanan pelaksanaan kegiatan agama di gereja-gereja, pihaknya melaksanakan komunikasi dengan tokoh-tokoh agama, tokoh masyarakat untuk menjamin pelaksanaan Natal 2022 ini dapat berjalan dengan lancar.

“Kami menyusun perencanaan dan melakukan berbagai persiapan termasuk melaksanakan apel gabungan yang melibatkan TNI, Polri, dan pemda untuk mengecek kesiapan personel maupun materiil guna mendukung pengamanan Natal dan Tahun Baru,” ujarnya.

Exit mobile version