BMKG Catat Hingga Pagi Ini Terjadi 161 Kali Gempa Susulan di Wilayah Cianjur
BIMATA.ID, Jakarta – Kepala Pusat Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Daryono, mencatat terjadi 161 kali gempa susulan di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat hingga pukul 07.00 WIB.
“Jumlah gempa susulan hingga 23 November 2022 pukul 07.00 WIB sebanyak 161 gempa susulan,” katanya, Rabu (23/11/2022).
Pihaknya menambahkan, tidak ada gempa susulan sejak pukul 05.24 WIB. Magnitudo gempa susulan terbesar tercatat berkekuatan M4,2 dan terkecil M1,2.
“Frekuensi gempa susulan per periode enam jam semakin jarang terjadi. Semoga segera aman kembali,” ucapnya.
Daryono mengatakan, berdasarkan analisis mekanisme sumbernya, gempa Cianjur, Jawa Barat memiliki patahan geser ke kiri.
“Ini mirip dengan karakteristik sesar Cimandiri, sehingga ini diduga sesar atau patahan Cimandiri, dan itu benar karena memang ini berada di zona sistem sesar tersebut,” Jelasnya.(oz)