Dukungan Semakin Kuat, Relawan Prabowo Resmikan Sekretariat Nasional
BIMATA.ID, JAKARTA – Dukungan terhadap Ketua Umum Partai Gerindra sebagai presiden pada Pilpres 2024 terus mengalir. Kali ini dukungan datang dari ratusan masyarakat mengatasnamakan REPRO (Relawan Prabowo)
Acara deklarasi REPRO dan peresmian kantor sekretariat nasional REPRO digelar di Jl. Pondok Pinang No.17 B, Ciputat Raya, Kebayoran Lama. Jakarta Selatan, Sabtu (8 Oktober 2022). Ratusan elemen masyarakat ini terdiri dari berbagai unsur pemuda, purnawirawan, ormas, lintas suku dan agama.
Menurut Hotmian Siregar, Ketua Umum REPRO deklarasi ini untuk menguatkan dan mengawal kemenangan Prabowo dipilpres 2024.
“Hingga saat ini REPRO sudah menggalang kekuatan di 27 Provinsi, dan dalam waktu dekat ini akan menambah kekuatan menjadi 34 provinsi,” pungkasnya
“Kita independen mendukung figur penuh Prabowo Subianto, siapapun koalisinya, kita tetap mendukung Prabowo Presiden”
“Pada Bulan Desember akan digelar konsolidasi nasional di Jawa Tengah, yang dihadiri REPRO seluruh Indonesia untuk mendukung Prabowo presiden,” jelasnya
(ZM)