BeritaHukumRegional

Polres Lumajang Berhasil Ringkus Lima Pelaku Judi Online

BIMATA.ID, Jatim – Polres Lumajang berhasil meringkus lima orang pelaku judi online jenis togel dan slot. Empat di antaranya penjudi jenis togel dan satu pemain judi slot.

“Seluruh server-nya di luar negeri,” ujar Kapolres Lumajang, AKBP Dewa Putu Eka Darmawan, dalam rilisnya, Selasa (20/09/2022).

Dalam sepekan terakhir ini, imbuh AKBP Dewa, Polres Lumajang telah mengamankan lima pelaku perjudian. Penangkapan itu tidak lepas dari adanya partisipasi masyarakat.

“Dari hasil penangkapan ini, ada yang statusnya sebagai oknum, yang setiap harinya mencari kerja di sektor transportasi,” imbuhnya.

AKBP Dewa menyebut, rata-rata pelaku bekerja sebagai petugas parkir, penarik ojek hingga penunggu warung. Mereka terbiasa menikmati permainan judi tersebut dengan harga murah.

Menurutnya, penangkapan para pelaku judi itu merupakan wujud keseriusan Polres Lumajang atas atensi pimpinan. Di mana, secara berkesinambungan melaksanakan upaya penegakan hukum terhadap perkara-perkara dari atensi tersebut.

“Dan diharapkan masyarakat tak henti melaporkan kepada kami bila mengetahui tindak pidana di wilayahnya, agar semua jenis kejahatan yang meresahkan masyarakat bisa ditekan semaksimal mungkin demi menjaga situasi keamanan dan ketertiban tetap kondusif,” tutur AKBP Dewa.

Dari tangan para pelaku, Polres Lumajang berhasil mengamankan sejumlah barang bukti. Yakni, dua unit HP, enam buku rekapan, satu kartu ATM, sejumlah uang, serta screnshoot situs judi online togel dan slot.

Atas perbuatannya, para pelaku kini ditahan Polres Lumajang dengan persangkaan Pasal 303 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) tentang Tindak Pidana Perjudian.

[MBN]

Tags

Related Articles

Bimata
Close