BeritaHeadlineNasionalPolitik

PDIP Akan Kunjungi Prabowo di Hambalang, Desmond: Gerindra Tidak Akan Tinggalkan PKB

BIMATA.ID, Jakarta- Partai Gerindra menegaskan tidak akan meninggalkan koalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) meski akan menerima kedatangan Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani ke Hambalang.

Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Desmond Junaidi Mahesa mengatakan setiap pembahasan soal capres-cawapres akan didiskusikan bersama Ketum PKB Muhaimin Iskandar.

“Semua ada kemungkinan [jadi pasangan capres-cawapres], tapi juga harus dibicarakan dengan Pak Muhaimin. Gerindra tidak pernah ninggal orang,” kata Desmond di Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa (30/08/2022).

Desmond menilai, segala hasil komunikasi dari pertemuan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Puan akan dibahas dengan PKB. Menurutnya, berbagai kemungkinan koalisi terbuka dengan kesepakatan bersama.

“Tinggal bagaimana PKB dan Gerindra, dan PDIP duduk lagi bareng kalau itu harus tentang keputusan-keputusan yang sangat strategis,” kata dia.

Kemudian, ia menekankan bahwa Gerindra tak terburu-buru sebab waktu persiapan jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 masih panjang.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Said Adullah menyebut Puan akan melanjutkan safari politik dengan menemui Prabowo.

Menurutnya, Puan dan Prabowo bakal bertemu pekan depan. Salah satu agendanya adalah berkuda bersama.

Said mengungkapkan keduanya bakal bertemu di rumah Prabowo di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.

 

(ZBP)

Tags

Related Articles

Bimata
Close