BIMATA.ID, Jakarta- Dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia, pemerintah provinsi Jakarta turut serta dalam kegiatan membagikan 10 juta bendera Merah Putih.
Secara simbolis, pembagian bendera kepada warga Jakarta dilakukan oleh Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria dalam Apel Akbar Kebangsaan tahun 2022 di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Senin (15/08/2022).
Riza menyebut kegiatan ini dapat membangkitkan semangat patriotisme.
Riza menyerahkan bendera kepada lima organisasi dan kelima organisasi itu yang akan meneruskan kepada masyarakat Jakarta.
Kelima organisasi yang menerima bendera yaitu Resimen Mahasiswa Jayakarta, Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat DKI Jakarta, Forum Kerukunan Umat Beragama DKI Jakarta, dan Forum Pembauran Kebangsaan DKI Jakarta.
“Bendera Merah Putih merupakan identitas simbol dan alat pemersatu masyarakat Indonesia yang selama ini di bulan kemerdekaan berkibar di seluruh wilayah kesatuan Republik Indonesia,” kata Riza.
Indonesia memiliki keberagaman masyarakat dan bendera Merah Putih menjadi pemersatu bangsa.
“Segala ragam perbedaan yang dimiliki bangsa Indonesia adalah anugerah yang diberikan Allah yang khusus kita harus syukuri,” pungkasnya.
(ZBP)