BeritaOtomotif

BMW Bangun Sirkuit Khusus Uji Coba Mobil Otonom

BIMATA.ID, Jakarta- BMW Group dikabarkan membangun dua trek khusus yang disiapkan untuk menguji kendaraan otonom layaknya Tesla di Karlovy, Jerman.

Di lokasi pengujian baru ini, BMW Group akan menguji seluruh inovasi yang telah dikembangkan.

Saat ini fasilitas itu masih dalam tahap pembangunan. Hanya saja sirkuit khusus sudah bisa digunakan 100 persen.

Disebutkan, rencananya fasilitas itu akan mulai dibuka tahun depan.

“Kami sekarang menguji sistem bantuan baru dari sudut pandang keselamatan pengemudi dan memajukan pengembangan skenario pengujian lebih lanjut, ” ujar ndreas Heb, Project Manager BMW Group, dikutip dari laman BMW Group.

Di area sekitar sirkuit telah disiapkan Jalan Raya Mengemudi Otonom sepanjang enam kilometer, sirkuit bergaya jalan raya ini dibuat khusus untuk menguji kendaraan otonom di jalan raya.

Area pengujian telah dilengkapi dengan dua jalur fungsional dan jalur berhenti darurat dan jalan lurus berukuran lebih dari 1.000 meter.

“Lokasi pengembangan pertama BMW Group di Eropa Tengah menciptakan peluang baru. Sokolov menawarkan kondisi ideal dan lahan yang cocok untuk memperluas lokasi pengujian kami,” kata Robert Thurner, Kepala Grup BMW Wilayah Manajemen Real Estat Eropa, Timur Tengah, Proving Ground.

BMW memang belum mengadaptasi teknologi otonom. Saat ini, baru Tesla, General Motors, dan Ford yang sudah mengenalkan teknologi mobil otonom.

Bahkan, Tesla engklaim telah berhasil mencapai teknologi otonom level 4 atau Full Self Driving. Lewat teknologi itu mobil buatan mereka bisa berjalan, bermanuver sendiri sesuai dengan kondisi jalan.
Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close