BIMATA.ID, Jakarta- Atletico Madrid membawa pulang tiga poin setelah menekuk tuan rumah Valencia 1-0 dalam lanjutan Liga Spanyol, Selasa (30/8/3033) dini hari WIB. Gol tunggal Los Rojiblancos dicetak Antoine Griezmann.
Pada pertandingan pekan ketiga Liga Spanyol di Mestalla Stadium, kedua tim sama-sama bermain ngotot sejak menit pertama. Atletico lebih dulu mengancam gawang tuan rumah Valencia
Pada menit ke-21, sebuah peluang dimiliki oleh Alvaro Morata setelah mendapatkan umpan dari Llorente, namun tembakannya masih melebar dari gawang Valencia.
Sementara Valencia sempat bikin gol lewat Yunus Musah di pertengahan babak pertama lewat tendangannya. Namun gol tersebut dianulir VAR karena lebih dulu terjadi pelanggaran.
Hingga turun minum tetap tidak ada gol tercipta dari kedua tim. Masuk di babak kedua, laga semakin sengit di antara kedua tim karena mulai berani menyerang.
Antoine Griezmann yang masuk pada babak kedua sebagai pemain pengganti akhirnya memecah kebuntuan dengan membawa Los Rojiblancos unggul 1-0 pada menit ke-66.
Tembakan kaki kiri Griezmann membentur Carlos Soler sehingga mengubah arah bola dan mengecoh Giorgi Mamardashvill sebelum masuk ke dalam gawang.
Atletico Madrid masih mencoba mengancam namun Mamardashvili masih dapat menggagalkan peluang Yannick Carrasco dan juga Griezmann pada menit-menit akhir.
Skor 1-0 bagi kemenangan Atletico Madrid bertahan hingga laga usai.
Hasil tersebut membuat Atletico Madrid dnaik posisi keenam klasemen Liga Spanyol dengan 6 poin dari tiga laga. Sementara, Valencia di posisi 14 dengan tiga poin dari tiga laga.
Valencia: Mamardashvili, Correia, Comert, Diakhaby, Lato, Guillamon, Musah, Soler, Castillejo, Lino, Andre.
Atletico Madrid: Oblak, Saul, Reinildo, Witsel, Gimenez, Llorente, Kondogbia, Koke, de Paul, Felix, Morata.