Regional

9 Rumah Terbakar di Ablam Makassar, 17 KK Kehilangan Tempat Tinggal

BIMATA.ID, MakassarKebakaran hebat melanda pemukiman padat penduduk di Jalan Abu Bakar Lambogo (Ablam), Lorong 5, Kelurahan Bara-Barayya, Kota Makassar pada Rabu (30/3/2022).

Kebakaran di Ablam tersebut terjadi sekitar pukul 16.45 Wita. Sebanyak 25 unit armada pemadam kebakaran yang diterjunkan untuk memadamkan si jago merah.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar Hasanuddin mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, ada sembilan rumah warga yang hangus terbakar, termasuk satu unit kendaraan roda dua.

“Petugas berjibaku hampir selama satu jam. Api baru bisa dikuasai 17.40 Wita,” kata Hasanuddin.

“Total kurang lebih ada 17 kepala keluarga yang terdampak,” katanya.

Petugas damkar menduga, penyebab kebakaran karena korsleting listrik.

(HW)

 

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close