Berita

Pintu Air Manggarai Siaga 3, Warga Bantaran Diminta untuk Waspada Banjir

BIMATA.ID, Jakarta — Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau (BPBD) DKI Jakarta menginformasikan kepada masyarakat untuk waspada akan kenaikan tinggi muka air di Pintu Air Manggarai pada Kamis, 17 Februari 2022 pukul 05.00 WIB.

“Pintu Air Manggarai Waspada/Siaga 3, Adapun tinggi muka air tercatat 760 cm,” dikutip dari akun Twitter BPBD DKI Jakarta, Kamis (17/2/2022).

Pihak BPBD mengimbau, kepada wilayah Gondangdia, Grogol, Jatipulo, Kalianyar, Karet Tengsin, Kota Bambu Selatan, Kota Bambu Utara, Menteng, Petamburan, dan Tomang untuk dapat mengantisipasi banjir.

BPBD juga melakukan penyebaran informasi kepada lurah serta warga yang tinggal di bantaran sungai melalui media sosial seperti Twitter, Facebook, laman dan aplikasi percakapan WhatsApp.

Berdasarkan data dari Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta, selain Pintu Air Manggarai, ada juga beberapa lokasi pemantauan yang kini berstatus Waspada, seperti Pos Pantau Pesanggrahan dengan tinggi muka air 190 cm, Pintu Air Pasar Ikan dan Pintu Air Marina.

Sebelumnya terjadi hujan dengan intensitas lebat di beberapa wilayah Jakarta dan sekitarnya pada Rabu, 16 Februari 2022.(oz)

Tulisan terkait

Bimata
Close