Bimata

Dinkes Cirebon Menyatakan Adanya Satu Warga Terkonfirmasi Positif Omicron

BIMATA.ID, Cirebon – Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Neneng Hasanah menyatakan, adanya satu warga Kabupaten Cirebon yang dinyatakan terkonfirmasi positif Omicron merupakan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang baru pulang dari luar negeri.

“Satu warga Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, dinyatakan positif covid 19 varian Omicron. Saat ini, warga tersebut sedang menjalani karantina di Jakarta,” katanya, Selasa (11/01/2022).

Pihak Dinkes mengungkapkan, sebelum adanya warga yang positif Omicron, terdapat juga satu warga Kabupaten Cirebon yang suspect Omicron. Namun usai menjalani karantina di Jakarta, warga tersebut sudah dinyatakan negatif covid-19.

“Sudah kembali ke kampung halaman,” ucapnya.

Dia meminta Satgas Covid-19 untuk memperketat pengawasan, lantaran adanya satu warga Kabupaten Cirebon yang positif Omicron telah menyiapkan ratusan tempat tidur 395 bed untuk antisipasi.

“Bila terjadi lonjakan kasus maka rumah sakit akan meningkatkan jumlah bed sebanya 30 persen,” jelasnya.(oz)

Exit mobile version