BeritaHeadline

BMKG Gempa Magnitudo 6,7 Guncang Wilayah Banten

BIMATA.ID, Jakarta – Berdasarkan Informasi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Gempa bumi  dengan kekuatan 6,7 magnitudo telah mengguncang wilayah Banten dan Sumatera Utara pada pukul 16:05 WIB, Jumat 14 Januari 2022.

Berdasarkan Pantauan BMKG, pusat gempa berada di 52 km Barat Daya Sumatera Utara-Banten dengan kedalaman 10 KM.

BMKG menyampaikan bahwa gempa sangat terasa di wilayah Banten tidak berpotensi tsunami.

“Gempa Magnitudo: 6.7, Kedalaman: 10 km, 14 Jan 2022 16:05:41 WIB, Koordinat: 7.01 LS-105.26 BT (52 km BaratDaya SUMUR-BANTEN),” tulis BMKG dalam akun Twitter @infoBMKG.

“Tidak berpotensi tsunami #BMKG,” sambungnya.

Diketahui, guncangan gempa terasa hingga wilayah Jakarta, Bogor, dan sekitarnya.(oz)

Tags

Related Articles

Bimata
Close