Bimata

MUI Jabar Menghimbau Masyarakat Tidak Mengikuti Reuni 212 Mengingat Bahaya Covid-19 Gelombang Ketiga

BIMATA.ID, Bogor — Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat (Jabar), Rafani Achyar, menghimbau masyarakat untuk tidak ikut dalam acara reuni 212 yang akan digelar di Masjid Az Zikra Sentul Bogor di Bogor, Jawa Barat.

“Kami menghimbau agar tak hadir kepada masyarakat Jabar, namun kan itu hak mereka masing-masing. Toh yang demo juga (sudah) banyak. Bagi MUI yang harus diperhatikan sekarang ini kita kan masih dalam situasi Covid-19,” katanya, Selasa (30/11/2021).

Pihaknya mengatakan, kerumunan massa bisa menjadi pintu masuk terjadinya gelombang berikutnya dari Covid-19.

“Situasi pandemi Covid-19 ini, itu yang harus diperhatikan jangan buat Klaster baru, Saya meminta agar masyarakat Jabar memperhatikan lebih waspada akan ancaman itu,” ucapnya.

Menurut dia, kondisi bangsa saat ini memerlukan ketenangan dan suasana yang kondusif, jangan sampai membuat kegaduhan.

“MUI Jabar mengimbau jangan muncul kegaduhan-kegaduhan di tengah-tengah masyarakat. Jadi apa pun yang dilakukan sepanjang menyangkut hak ya silakan saja,” tungkasnya.(oz)

Exit mobile version