HeadlineNasional

Kementerian Pertahanan Raih 2 Penghargaan BMN Awards 2021 Dari Kemkeu

BIMATA.ID, Jakarta- Kementerian Pertahanan (Kemhan) meraih penghargaan Juara III Kategori Sertifikasi Kelompok III dan Penghargaan Peer Collaboration dari BMN Awards dan Lelang Awards dalam acara Apresiasi Pengelolaan Kekayaan Negara (APKN) Tahun 2021, yang diselenggarakan Kementerian Keuangan (Kemkeu) secara virtual, Senin (15/11), di Jakarta.

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyerahkan penghargaan BMN Awards dan Lelang Awards pada acara Apresiasi Pengelolaan Kekayaan Negara (APKN) Tahun 2021 kepada 36 Kementerian/Lembaga (K/L) dan 7 Stakeholder. Kedua penghargaan yang diterima Kemhan, secara virtual diterima oleh Sekjen Kemhan yang diwakili oleh Kapus BMN Baranahan Kemhan Marsma TNI Agus Ismanto, SE, MAP.

Setiap tahunnya, BMN Awards diberikan kepada K/L yang mempunyai kinerja terbaik dalam pengelolaan BMN, yang terdiri dari 5 kategori yakni Utilisasi, Kepatuhan Pelaporan, Sertifikasi, Continuous Improvement dan Peer Collaboration. Penghargaan Kategori Sertifikasi ini diberikan untuk K/L yang telah melakukan upaya-upaya pengamanan dan penertiban dokumen kepemilikan BMN, berupa tanah yang berada dalam kuasanya.

Dalam sambutannya Menkeu Sri Mulyani menyampaikan, bahwa aspek yang sangat penting dalam keuangan negara salah satunya adalah BMN, karena perolehan BMN melalui proses keuangan negara, membutuhkan berbagai pengorbanan dan harus dapat bermanfaat bagi masyarakat. Menkeu berharap, melalui APKN seluruh Kementerian/Lembaga akan berupaya meningkatkan kesadarannya dalam mengelola barang milik negara (BMN), sebagai salah satu upaya membangun karakter dan peradaban bangsa.

“Seluruh proses pengelolaan BMN yang dimulai dari perencanaan sampai dengan penghapusan adalah bagian dari menjaga kepercayaan rakyat. Untuk itu diharapkan seluruh K/L ikut aktif menyampaikan transparansi penggunaan anggaran dan pengelolaan asetnya kepada masyarakat, sebagai bagian dari akuntabilitas publik,” tegas Menkeu.

Adapun penghargaan pada kategori sertifikasi kali ini, diberikan kepada 3 (tiga) K/L antara lain, Kementerian PUPR, Kepolisian dan Kemhan. Sedangkan penghargaan Peer Collaboration (Kerja sama Tata Kelola antar K/L), diberikan untuk K/L yang menjadi mitra kerja sama DJKN selaku Pengelola Barang dan telah melakukan upaya-upaya optimal dalam pelaksanaan kerja sama di bidang pengelolaan BMN, di antaranya pengamanan BMN melalui program sertifikasi BMN dan optimalisasi BMN, untuk menanggulangi Pandemi Covid-19 serta perbaikan tata kelola di bidang pengelolaan BMN. Dan Penghargaan Peer Collaboration tersebut, diberikan kepada 4 (empat) K/L yaitu Kementerian ATR/BPN, Setneg, LKPP serta Kemhan.

(Biro Humas Setjen Kemhan)

Tags

Related Articles

Bimata
Close