Head to Head Timnas Indonesia vs Australia: Cuma Menang Sekali dalam 19 Pertemuan

BIMATA.ID, Jakarta- Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Australia U-23 dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2022. Ini jadi pertemuan perdana kedua tim di level U-23.

Timnas Indonesia U-23 hanya akan menghadapi Australia di Grup G, lantaran dua peserta lain, China dan Brunei Darussalam memutuskan mundur.

Kondisi itu membuat Skuad Garuda Muda akan menghadapi laga hidup mati dalam dua leg kontra Australia. Pemenang akan dipastikan lolos ke Piala Asia U-23 2022.

Duel Timnas U-23 vs Australi U-23 dijadwalkan berlangsung pada 27 dan 30 Oktober 2021. Laga akan berlangsung di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan.

Indonesia menatap laga ini dengan modal cukup baik, di mana dalam dua uji coba terakhir kontra Tajikistan dan Pakistan, skuad asuhan Shin Tae-yong berhasil menyapu kemenangan.

Ramai Rumakiek dan kawan-kawan menggasakn Tajikistan dengan skor 2-1. Sementara saat menghadapi Nepal, skuad Garuda Muda berhasil menang dua gol tanpa balas.

Meski di level U-23 belum pernah berjumpa, timnas Indonesia senior dan U-16 tidaklah asing dengan Australia.

Timnas senior sudah berjumpa Australia sebanyak 18 kali sebagaimana merujuk data dari laman 11v11. Dalam periode itu, tim Merah Putih cuma berhasil menang sekali, tiga imbang, dan sisanya kalah.

Sementara timnas Indonesia U-16 baru sekali berjumpa Australia tepatnya pada perempat final Piala Asia U-16 di mana skuad Garuda kalah 2-3 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, 1 Oktober 2018.

17/11/1967 Indonesia 0-2 Australia (Persahabatan)

20/11/1967 Indonesia 1-3 Australia (Persahabatan)

07/10/1972 Indonesia 1-4 Australia (Persahabatan)

13/03/1973 Australia 2-1 Indonesia (Kualifilasi Piala Dunia 1974)

24/03/1973 Australia 6-0 Indonesia (Kualifilasi Piala Dunia 1974)

21/5/1974 Indonesia 1-2 Australia (Persahabatan)

20/10/1976 Indonesia 1-1 Australia (Persahabatan)

07/12/1980 Indonesia 1-1 Australia (Persahabatan)

20/05/1981 Australia 2-0 Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia 1982)

30/08/1981 Indonesia 1-0 Australia (Kualifikasi Piala Dunia 1982)

11/10/1982 Indonesia 0-2 Australia (Merlion Cup 1982)

14/10/1982 Australia 2-1 Indonesia (Merlion Cup 1982)

13/08/1988 Indonesia 0-1 Australia (Jakarta Trophy)

25/08/1990 Indonesia 0-3 Australia (Piala Kemerdekaan 1990)

14/08/1992 Indonesia 0-3 Australia (Piala Kemerdekaan 1992)

29/03/2005 Australia 3-0 Indonesia (Persahabatan)

28/01/2009 Indonesia 0-0 Australia (Kualifikasi Piala Asia 2011)

03/03/2010 Australia 1-0 Indonesia (Kualifikasi Piala Asia 2011)

01/10/2018 Timnas Indonesia U-16 2-3 Timnas Australia U-16 (Piala Asia U-16 2018)

 

Exit mobile version