BeritaPerkebunanPertanianPolitik

Darori Kunjungi P2L Jati Luhur Kebumen, Warga: Terima Kasih Pak

BIMATA.ID, Jateng – Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI), Darori Wonodipuro, mengunjungi Pekarangan Pangan Lestari (P2L) yang berada di Kelurahan Jati Luhur, Kecamatan Karang Anyar, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah (Jateng).

Politikus Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini menyampaikan, P2L merupakan program aspirasi Anggota Komisi IV DPR RI yang bekerja sama dengan Kementerian Pertanian (Kementan) RI.

“P2L itu dikelola oleh Kelompok Wanita Tani (KWT) Kelurahan Jati Luhur, dengan tujuan untuk mencukupi kebutuhan sayuran dan penghasilan warga sekitar,” ujar Darori, dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi Bimata.Id, Selasa (19/10/2021).

Adapun di dalam P2L tersebut terdapat bermacam-macam sayuran, seperti bayam brazil, bayam cabut, kangkung darat, kacang panjang, pokcoy, pare, kembang kol, tomat, cabai, dan lain-lain.

 

Darori Kunjungi P2L Jati Luhur Kebumen, Warga: Terima Kasih Pak
Darori saat foto bersama dengan Kelompok Wanita Tani P2L Jati Luhur Kebumen (Dok. Bimata.Id/Istimewa)

 

Sementara itu, Ketua KWT P2L Kelurahan Jati Luhur, Sri Handiyati, mengucapkan terima kasih kepada Darori atas bantuan P2L yang diberikan. Ia berharap, bantuan tersebut dapat memenuhi kebutuhan sayur dan meningkatkan penghasilan warga, khususnya anggota kelompok.

“Kami P2L Kelurahan Jati Luhur mengucapkan terima kasih atas bantuan Bapak Darori. Saya juga mohon doanya semoga P2L di Kelurahan Jati Luhur ini makin maju. P2L ini sudah berkali-kali panen dan disalurkan ke warga. Alhamdulillah, dengan adanya P2L ini bantuan dari Bapak Darori meningkatkan hasil sayuran warga, khususnya Anggota P2L. Juga kami bisa tercukupi untuk kebutuhan sayuran, sehingga membantu penghasilan kami untuk sehari-harinya,” tuturnya.

[MBN]

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close