BeritaPolitik

Wapres Ma’ruf Instruksikan TKPKD Aktif Koordinir Pengentasan Kemiskinan Ekstrem

BIMATA.ID, Jakarta – Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI), Ma’ruf Amin, meminta kepala daerah memastikan masyarakat di daerah dengan kategori kemisikinan ekstrem memperoleh bantuan dari kementerian dan lembaga terkait.

Sehingga, mempercepat penanganan kemiskinan ekstrem.

Ma’ruf menekankan, program perlindungan sosial (Perlinsos) dipastikan dapat efektif dalam mengurangi kemiskinan ekstrem.

Dia mengingatkan, agar Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) di tiap provinsi dan kabupaten/kota bekerja dengan optimal dan proaktif.

“Saya instruksikan agar TKPKD supaya aktif mengkoordinir pengentasan kemiskinan ekstrem. Sehingga, sasaran untuk menghilangkan kemiskinan ekstrem ini dapat tercapai,” katanya, Selasa (28/09/2021).

Sesuai arahan Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi), Pemerintah RI memprioritaskan percepatan penanganan kemiskinan ekstrem di tujuh provinsi pada akhir 2021.

Ketujuh provinsi tersebut ialah Maluku, Nusa Tenggara Timur (NTT), Papua Barat (Pabar), Jawa Timur (Jatim), Jawa Tengah (Jateng), Jawa Barat (Jabar), dan Papua.

Di setiap provinsi, terdapat lima kabupaten/kota yang merupakan kantong-kantong kemiskinan ekstrem.

“Seluruh 35 kabupaten/kota di tujuh provinsi ini mewakili 20 persen jumlah penduduk miskin ekstrem secara nasional atau 20 persen dari 10,86 juta jiwa dari angka kemiskinan ekstrem nasional,” ujar Wapres Ma’ruf.

[MBN]

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close