NasionalPolitik

Ucapan Selamat ke Greysia/Apriyani Dari Prabowo Subianto Tuai Pujian

BIMATA.ID, Jakarta — Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto sekaligus sebagai Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan- RI) tuai pujian dan apresiasi dari pengguna media sosial saat mengupload foto pasangan ganda putri Greysia Polii dan Apriyani Rahayu yang meraih medali emas pada Olimpiade 2020 di Tokyo.

Postingan akun instagram Prabowo Subianto berbeda dengan ucapan pejabat lainnya yang mengapresiasi perjuangan Greysia/Apriyani yang meraih medali emas.

Prabowo hanya mengunggah foto ganda putri tersebut ketika tengah hormat kepada bendera merah putih melalui akun Instagramnya @prabowo pada Senin (2/8/2021)

Prabowo juga tidak menuliskan kalimat panjang untuk mendukung foto tersebut. Ia hanya menampilkan simbol bendera merah putih bahkan belakangan diketahui bahwa foto tersebut adalah foto yang dibeli bukan diambil cuma-cuma dari internet.

Unggahan Instagram Prabowo Subianto tersebut menjadi perhatian warganet, salah satunya oleh pemilik akun Twitter @rizkidwika. Menurutnya, postingan Prabowo itu hemat keterangan foto.

Kemudian foto yang dipilih pun terasa dramatis, karena momennya ketika bendera merah putih dan lagu Indonesia Raya tengah berkumandang.

Bukan hanya satu foto saja yang diperhatikannya. Ia menilai kalau Prabowo jarang sekali memperlihatkan wajahnya pada akun Instagram miliknya.

Apa yang dilakukan Prabowo tersebut lantas diharapkan pemilik akun juga diikuti oleh pejabat lainnya.

“Hemat caption, nggak ndakik-ndakik. Fotonya dramatis dan maknyes. Jarang pajang muka sendiri. Wahai admin medsos para pejabat, jadilah seperti IG Pak Prabowo,” tuis @rizkidwika.

Selanjutnya dari pengguna twitter @tubirfess mengungkapkan bahwa foto tersebut tidak asal mengambil akan tetapi menggunakan foto yang berbayar.

“2beer! Absolute Chad Move Ga masang foto muka di Ucapan selamat, Ga pakai embel embel jabata. Foto doang plus fotonya dibeli bkn asal comot aja,” tulisnya

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close