Segera Disalurkan, Pemkot Makassar Jamin Kualitas Beras Bansos

BIMATA.ID, Makassar – Pemkot Makassar menjamin kualitas beras bantuan sosial (bansos) yang akan disalurkan ke masyarakat terdampak Covid-19.

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto meninjau langsung kondisi bansos di Gudang Bulog Panaikang, Jalan Urip Sumoharjo, Senin (23/8/2021).

“Kualitasnya bagus sekali, berasnya premium, dan alhamdulillah berat sekali, jadi banyak yang bisa dibagikan ke rakyat,” kata Danny sapaan karib wali kota.

Danny mengatakan, saat ini pihaknya sedang menyusun proses penyaluran paket sembako tersebut sebelum disalurkan.

“Kami akan susun proses penyalurannya, jangan sampai ngandat di kecamatan atau kelurahan saya segera kordinasikan dulu, tapi minggu sudah harus jalan. Karena paketnya siap, cuma cara pengangkutannya ini, itu perlu diatur dengan baik,” ujarnya.

70 persen paket sembako telah tersedia. Selebihnya masih butuh verifikasi lebih lanjut.

“Saat ini sudah tersedia 70.488 paket, masih ada 30.000 yang belum terverifikasi, dan bantuannya pun seperti itu,” katanya.

Pimpinan Wilayah Bulog Sulselbar Eko Pranoto mengatakan, pihaknya ditunjuk menyiapkan 40 ribu paket. Selain beras, gula dan minyak juga disiapkan oleh Bulog. Selebihnya disiapkan oleh instansi lain.

Selain Bulog, ada dua yang juta ikut andil dalam penyiapan paket sembako ini, yaitu PT Bertani dan Toko Benteng Mas.

“Untuk yang lainnya kami punya sendiri, dari gula di blora jawa tengah, minyak juga kita punya sendiri, hanya mie instan yang produk no Bulog,” jelas Eko.

(HW)

Exit mobile version