Presiden Jokowi Kenakan Pakaian Adat Baduy di Sidang Tahunan MPR RI
BIMATA.ID, Jakarta — Presiden Joko Widodo (Jokowi) memaparkan alasannya yang menggunakan pakaian adat Baduy saat menghadiri sidang tahunan Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR-RI).
Jokowi mengaku suka dengan desain pakaian adat Baduy yang simpel dan nyaman dipakai.
“Busana yang saya pakai ini adalah pakaian adat suku Baduy. Saya suka karena desainnya sederhana, simpel dan nyaman dipakai,” kata Jokowi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (16/08/2021).
Dia pun mengucapkan terima kasih kepada ketua Adat Masyarakat Baduy Jaro Saija yang telah menyiapkan pakaian tersebut agar bisa dipakainya dalam sidang tahunan MPR RI.
“Saya ingin ucapkan terima kasih kepada Jaro Saija ketua adat masyarakat Baduy yang telah menyiapkan baju adat ini,” tandas Jokowi.
Sebelumnya diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sidang tahunan MPR RI dan sidang bersama DPR-DPD di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (16/08).
Jokowi tampak hadir mengenakan pakaian adat Baduy berwarna hitam disertai tutup kepala berwarna biru dan tas selempang.
[oz]