BeritaKesehatanRegionalUmum

Pemerintah akan Prioritaskan Distribusi Vaksin Pfizer di Jabodetabek

BIMATA.ID, Jakarta- Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat Kementerian Sosial (Kemenkes) Widyawati mengatakan, Pemerintah bakal memprioritaskan distribusi vaksin Covid-19 jenis Pfizer dengan merek Comirnaty di Jabodetabek dan dosis ini akan diutamakan untuk warga yang belum pernah menerima suntikan vaksin.

“Pada tahap awal, vaksin ini telah didistribusikan ke wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tanggerang, Tangerang Selatan dan Bekasi,” katanya, Minggu (22/08/2021).

Sebanyak 1.560.780 juta dosis vaksin Pfizer tiba di Indonesia pada Kamis (19/08/2021) melalui skema pembelian langsung. Secara bertahap, 50 juta vaksin Pfizer akan tiba di Indonesia tahun ini melalui skema tersebut.

Jumlah tersebut termasuk vaksin Pfizer yang akan didapatkan secara gratis melalui skema GAVI/Covax sebanyak 4,6 juta dosis dalam beberapa pekan ke depan. Meski terdapat beberapa jenis vaksin selain Pfizer, Kemenkes mengimbau masyarakat untuk tidak pilih-pilih.

Saat ini terdapat 6 jenis vaksin yang digunakan di Indonesia untuk melawan virus COVID-19, yaitu vaksin Coronavac, vaksin jadi buatan Sinovac asal Tiongkok, vaksin Covid-19, vaksin produksi Bio Farma dengan bahan baku dari Sinovac, vaksin AstraZeneca asal Inggris, vaksin Moderna dan Pfizer asal Amerika Serikat. Pemerintah sudah menjamin keamanan dan khasiat dari vaksin Covid-19 yang digunakan saat ini.

“Kembali saya tekankan, jangan pilih-pilih vaksin, semuanya aman dan berkhasiat dan segera lakukan vaksinasi,” kata Widyawati

 

(ZBP)

Tags

Related Articles

Bimata
Close