PolitikRegional

Legislator Gerindra, Titip Pesan Sugiono ke Pelajar di Kota Semarang

BIMATA.ID, Semarang — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Semarang Joko Santoso menyampaikan pesan dari Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI), Sugiono kepada pelajar dan orangtua siswa untuk tetap rajin belajar dan disiplin

Hal itu disampaikan Ketua DPC Gerindra Kota Semarang ini saat menggelar sosialisasi dan penyaluran beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) di Sekolah Dasar (SD) Bangunsari dan SD Muhammadiyah 5 Bandarharjo, Semarang Utara, Kota Semarang, Senin 23 Agustus 2021

“Kami dapat Program PIP ini dari Bapak Sugiono selaku Anggota DPR RI dari Partai Gerindra, beliau berpesan kepada anak-anak didik tetap semangat dan aktif mengikuti kelas-kelas secara daring,” kata Joko Santoso.

“Sekolah yang rajin, pintar dan disiplin. Supaya menjadi orang sukses harapan bangsa. Program Beasiswa Indonesia Pintar ini sangat membantu masyarakat, khususnya anak didik sekolah,”sambungnya.

Pihaknya juga terus mensupport orang tua siswa agar menyemangati anak-anaknya untuk terus melanjutkan pendidikan hingga ke perguruan tinggi, karena menurutnya anak-anak hari ini adalah para pemimpin masa depan dan harus dipersiapkan secara matang termasuk pendidikannya.

“Saya berharap ibu-ibu mempunyai cita-cita anaknya menjadi orang yang bertitel, sukses dan bermanfaat bagi sesama kedepannya,” harapnya.

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close