BIMATA.ID, Yogyakarta – Ketua Komisi C DPRD Kota Yogyakarta, Ririk Banowati Permanasari, S.H., meminta tiap-tiap dinas di wilayah Pemerintah Kota Yogyakarta untuk segera memperbaiki koordinasi, khususnya koordinasi terkait penyelarasan rencana anggaran dan rencana kerja. Ririk menilai bahwa saat ini koordinasi antar dinas masih lemah, lantaran masih ada beberapa kegiatan yang tumpang tindih.
“Dengan adanya koordinasi, diharapkan bisa menghemat anggaran belanja Pemerintah Kota Yogyakarta dan tidak terjadi pemborosan. Kondisi sekarang ini kita harus cermat. Jangan ada kegiatan yang tumpang tindih,” ungkap Ririk dalam keterangan tertulisnya kepada redaksi Bimata.id (Selasa, 31/08/2021).
Legislator Gerindra ini memberikan contoh bentuk lemahnya koordinasi antar dinas tersebut terjadi pada proyek pembangunan saluran pipa oleh Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Kota Yogyakarta, yang saat ini tengah berlangsung di beberapa titik ruas Jalan Kusumanegara. Pembangunan pipa PDAM di beberapa titik ruas jalan tersebut harus membongkar aspal jalan yang baru dibangun oleh Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Kota Yogyakarta pada tahun 2019.
“Harusnya kedua lembaga tersebut berkoordinasi, menyamakan rencana. Jika ada kegiatan pembangunan yang saling berkaitan, bisa dikerjakan sama-sama. Jadi tidak boros anggaran,” Jelasnya.
Pihaknya telah mendorong DPUPKP untuk mengawasi dengan ketat proyek tersebut. Sambungnya, pemulihan objek yang telah selesai dilakukan pembongkaran harus disesuaikan dengan standar yang telah ditetapkan oleh DPUPKP agar tidak menggangu aktivitas masyarakat.
“Kalau memang dilakukan pembongkaran jalan, ya harus dibenahi. Setelah dibenahi juga jangan asal. Jangan sampai permukaan jalan jadi tidak rata. Harus rata seperti yang telah dibangun oleh DPUPKP,” paparnya.
Sementara itu, apresiasi patut diberikan kepada lembaga yang telah melaksanakan dengan baik kegiatannya masing-masing. Di tengah pandemi seperti ini hal tersebut merupakan nilai lebih. Dengan anggaran dan waktu yang terbatas, kegiatan dapat terselesaikan sesuai dengan perencanan awal.