Manchester United Incar Leon Goretzka Sebagai Pengganti Paul Pogba
BIMATA.ID, Jakarta- Manchester United dilaporkan telah menawarkan Leon Goretzka gaji 200 ribu poundsterling per pekan apabila setuju hijrah ke Old Trafford.
Melansir The Suns, Rabu (21/7/2021), Manchester United menjadikan Leon Goretzka sebagai pengganti Paul Pogba yang dirumorkan akan segera angkat kaki dari Theatre of Dreams.
Pogba, sebagaimana laporan media-media Prancis, disebut semakin dekat untuk hengkang ke Paris Saint-Germain (PSG) menyusul bertemunya sang agen, Mino Raiola, dengan pihak klub asal Paris tersebut.
Merujuk sisa kontrak Leon Goretzka bersama Bayern Munich, Manchester United memiliki peluang cukup besar untuk membawa gelandang Timnas Jerman itu ke Old Trafford.
Kontrak Goretzka bersama Die Roten julukan Bayern Munich hanya tersisa satu tahun, dan negosiasi perpanjangan hingga kini belum menemui kesepakatan.
Sport Bild mengklaim kubu Goretzka ‘kesal’ terhadap Bayern Munich karena pembicaraan perpanjangan kontrak yang hingga kini belum ada perkembangan.
Mereka menyatakan United telah mengajukan ‘tawaran nyata’ kepada Goretzka agar sang pemain mau bergabung dengan skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer, setidaknya saat kontraknya habis Juni tahun depan.
Pelatih anyar Bayern Munich, Julian Nagelsmann sebelumnya telah buka suara terkait situasi Goretzka. Dia mencoba tendang dan percaya bahwa sang gelandang akan memperpanjang kontrak alih-alih hengkang ke klub lain musim ini.
“Ya, dia mendukung FC Bayern, dia mendukung tim. Saya pikir Anda bisa melihat itu dari cara dia bermain. Itu juga cukup normal bagi seorang pemain untuk selalu memikirkan masa depannya,” kata Julian Nagelsmann dikutip dari Sky Sport Jerman, Sabtu (17/7/2021).
“Kami semua ingin dia bertahan di sini, dia adalah pemain luar biasa yang, dengan ancaman golnya, jelas merupakan salah satu pemain paling berbahaya di Bundesliga.”
“Dia juga salah satu gelandang paling berbahaya di Eropa. Bagi saya dia adalah pilar utama dalam tim.”
Goretzka telah membuktikan dirinya sebagai pemain kunci Bayern Munich dalam dua musim terakhir.
Dia tampil mengesankan di musim debutnya, tetapi dalam dua musim terakhir dia menjadi ruh tim yang selama dua musim belakangan dibesut Hansi Flick yang kini hengkang untuk melatih Timnas Jerman.