Bimata

Terpapar Covid-19, 24 Warga Bekasi Jalani Isolasi Mandiri di Hotel

BIMATA.ID, Bekasi – Wakil Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi, Kombes Pol Hendra Gunawan Mengatakan, sebanyak 24 warga Perumahan Villa Mutiara Gading I RW 18, Desa Setia Asih, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi terpapar Covid-19. Mereka melakukan isolasi mandiri terpusat yang disediakan Pemerintah Kabupaten Bekasi.

“Warga yang terpapar Covid-19 tengah menjalani isolasi mandiri terpusat di Hotel Ibis Cikarang,” katanya, Selasa (08/06/2021).

Bagi warga yang tidak menjalani isolasi mandiri, Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi akan memenuhi kebutuhan sehari-hari karena tengah diterapkan karantina wilayah terbatas (micro lockdown).

“Semua kebutuhan mereka akan dipenuhi oleh pengurus perumahan serta Satgas Covid-19 Kecamatan Tarumajaya,” ungkapnya.

Hingga saat ini, Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi masih melakukan tes usap kepada warga perumahan tersebut.

“Kami masih terus melakukan testing dan tracing melalui tes swab antigen dan PCR serta treatment yang baik. Dengan begitu, diharapkan dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bekasi,” pungkasnya.

[oz]

Exit mobile version