KesehatanBeritaInovasiRegionalUmum

Polres Kotim Gelar Program ATM Masker Sebagai Sarana Cegah Penyebaran Covid–19 Ditempat Ibadah

BIMATA.ID, Kalteng- Sat Lantas Polres Kotim jajaran Polda Kalteng kembali lakukan aksi Program ATM Masker kepada masyarakat yang akan melaksanakan kegiatan ibadah Solat Jumat di Masjid Muhammadiyah Jl.A.Yani Sampit Kabupaten Kotim Provinsi Kalteng, Minggu (27/06/2021).

Adapun kegiatan yang dilakukan oleh Polisi Wanita ( Polwan ) dengan ATM Masker Polres Kotim adalah ivonasi kreatif Polres Kotim sebagai wujud kepedulian untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan.

Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin, melalui Kasat Lantas AKP Salahiddin, mengatakan pihak nya mempunyai kewajiban melindungi masyarakat dari segala macam bahaya termasuk virus Covid – 19, melalui Program ATM Masker Polres Kotim sebagai sarana mendukung upaya pemerintah dalam penanggulangan Covid-19 dan merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan, ” Jumat (25/06/2021).

Selain itu, petugas memberikan himbauan protokol kesehatan dengan selalu menerapkan 5M seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. Meskipun mayoritas jemaah Salat Jumat di masjid ini telah bermasker. Namun jaga jarak antara jemaah di masjid ini masih belum terlalu diatur.

” Dengan disiplin Protokol Kesehatan menjadi kunci bersama dalam upaya memutus rantai Covid – 19 ,” jelas Kasat.

 

(ZBP)

Related Articles

Bimata