KesehatanBeritaOlahragaRegionalUmum

Anies Akan Tambah Jalur Road Bike, Pengamat: Seharusnya Lebih Fokus Urus Covid-19

BIMATA.ID-Jakarta- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan belakangan ini dinilai terlalu sibuk mengurusi permasalahan sepeda road bike. Padahal, seharusnya Anies lebih fokus menangani pandemi Covid-19.

Pengamat transportasi Azas Tigor Nainggolan mengatakan belakangan ini angka penularan Covid-19 kembali meningkat. Ia meminta agar Anies lebih fokus mengurus masalah yang dinilainya lebih penting ini.

“Lebih baik Anies Baswedan fokus kerja urus penanganan pandemi Covid-19 di Jakarta,” ujar Tigor saat dikonfirmasi, Rabu (02/05/2021).

Anies berencana membuat jalur tambahan bagi sepeda road bike di Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat. Nantinya pesepeda akan dibuatkan jalur lagi di atas jalan raya untuk kendaraan umum.

Menurut Tigor, seharusnya kebijakan ini tidak dijalankan. Sebab, dalam UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, serta UU Nomor 38 Tahun 2004 tentang Jalan disebutkan pesepeda wajib menggunakan jalur paling kiri.

“Tidak usah urus road bike karena sudah ada peraturannya. Jalan raya ya untuk sarana transportasi, bukan untuk road bike,” katanya.

Menurutnya Anies hanya perlu menjalankan aturan ini saja. Tindakan selanjutnya adalah dengan menindak pesepeda yang melanggar dan menggunakan jalur kendaraan bermotor.

“Ayo polisi tindak tegas pesepeda road bike, jika mereka melanggar undang-undang. Tindakan tegas adalah untuk keselamatan pesepeda road bike itu sendiri dan pengguna jalan lainnya,” pungkasnya.

 

(Bagus)

Related Articles

Bimata