BeritaOlahraga

Akibat Stroke, Mantan Pebulu Tangkis Indonesia Anggun Nugroho Dalam Kondisi Kritis

BIMATA.ID, Jakarta- Mantan pebulu tangkis Indonesia, Anggun Nugroho, dalam kondisi kritis. Pebulu tangkis yang dulunya biasa turun di nomor ganda campuran ini dalam kondisi kritis karena sedang berjuang sembuh dari penyakit stroke.

Seperti informasi yang diterima MPI, Rabu (2/6/2021), saat ini Anggun sudah mulai kehilangan kesadarannya. Keadaannya diperparah dengan adanya penggumpalan darah di dekat otak.

Saking parahnya kondisi anggun, pihak dokter sampai tidak berani mengambil tindakan. Mereka ingin melihat perkembangan kondisi Anggun terlebih dahulu, sebelum mengambil keputusan.

Anggun mulai di kenal di perbulu tangkisan dunia pada 2002 ketika mendapat gelar pemain muda berbakat pada Indonesia Open. Prestasinya terus berkibar sampai 2004 mengikuti olimpiade di Athena

Pada pengujung 2005, Anggun meraih juara 2 Indonesia Open. Namun, dia mengalami cedera pada tangannya sehingga harus istirahat selama satu tahun lebih.

Baru pada 2006, Anggun kembali berlaga di nomor ganda campuran, berduet dengan Vita Marisa. Setahun kemudian, dia sempat menjajal ganda putra bersama pebulu tangkis legendaris Indonesia, Tontowi Ahmad.

Sayang, karier Anggun tak bertahan lama dan kembali vakum sejak 2009. Dia kemudian sempat kembali ke turnamen Indonesia Challenge 2014, namun tak membuahkan banyak hasil positif dan akhirnya pensiun.

 

Tags

Related Articles

Bimata
Close