RegionalBeritaEkonomiUMKM

Serap Aspirasi Masyarakat, Tina Wiryawati Mendatangkan Stiepari Semarang ke Desa Karangkamulyan

BIMATA.ID, Kuningan – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Partai Gerindra, Tina Wiryawati berkomitemen untuk memberikan perhatian khusus untuk sektor pariwisata dan UMKM di Kabupaten Kuningan.

Sebelumnya, Tina sebagai inisiator atas kerjasama Pemerintah Kabupaten Kuningan dengan kampus Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pariwisata Indonesia (STIEPARI) Semarang dalam hal memajukan Desa Cikaso Kecamatan Kramatmulya menjadi Desa Wisata dengan brend Sawah lovenya. Kini Tina kembali mendatangkan Stiepari Semarang untuk Desa Karangkamulyan Kecamatan Ciawigebang menjadi Desa Mandiri dengan potensi yang ada.

“Selain untuk memajukan Pariwisata, Kampus Stiepari juga untuk mengurangi pengangguran dengan melanjutkan pendidikan di Stiepari. Alhamdulilah Kuningan sudah 32 orang mengikuti program tersebut. Dan kini, Saya mendatangkan Stiepari untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat, khususnya di Desa Karangkamulyan yang memiliki potensi menjadi Desa Mandiri dengan kearifan Lokalnya, serta dengan UMKM Keripiknya,” ujar Tina, Rabu (10/03/2021).

Tina menjelaskan, di Desa Karangkamulyan yaitu mewujudkan Desa Karangkamulyan yang mampu bersaing demi meningkatkan mutu Sumber Daya Manusia (SDM), Sumber Daya Alam (SDA), Sumber Daya Ekonomi (SDE), dan menumbuhkan potensi Desa dengan pola bidang kearipan lokal maupun potensi yang belum terwujud, karena di Desa Karangkamulyan memiliki potensi unggulan.

“UMKM yang bergerak dibidang Home Industri makanan ringan khas Kabupaten Kuningan seperti Ketemling/Gemblong sebanyak 20 pabrik Home Industri yang sudah berjalan dan berkembang di Desa Karangkamulyan secara turun temurun dari mulai tahun 1970 an sebelum Desa Karangkamulyan dipekarkan manjadi Desa yang di akui berdiri dan terpisah dari Desa Induk yaitu Desa Ciawilor,” jelas Tina Dapil Jabar 13 Kabupaten (Kuningan, Ciamis, Banjar, dan Pangandaran).

Selain itu, Desa Karangkamulyan memiliki potensi wisata yang di dominasi dengan lokasi yang ditunjang dengan fasilitas wilayah yang dilewati oleh jalur Kabupaten dan akses jalan yang bisa dilewati dari berbagai arah yang menyambungkan dengan beberapa desa yang menghubungkan.

Pihaknya berharap, dengan kedatangan Stiepari Semarang ke Desa Karangkamulyan dapat bekerjasama untuk ikut membantu, membina dan meningkatkan mutu SDM yang bisa bersaing dan membentuk POKDARWIS (Kelompok Sadar Wisata) masyarakat Desa.

“Mudah-mudahan bisa meningkatkan pertumbuhan sektor SDM di Desa Karangkamulyan agar bisa mewujudukan mimpi dan cita-cita warga menjadi Desa yang mandiri serta bisa memanfaatkan potensi dan mengembangkan di sektor ekonominya dengan banyaknya pelaku UMKM,” harapnya.

Terpisah, Kepala Desa Karangkamulyan Yayat Supriyatna menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Anggota DPRD provinsi Tina Wiryawati yang telah membantu memfasilitasi untuk menghubungkan dengan pihak kampus Stiepari Semarang.

“Kami berharap, apa yang menjadi mimpi dan cita-cita masyarakat dalam memajukan Desa mandiri ini dapat terwujud. Tentunya tidak hanya dengan modal Anggaran saja, melainkan peningkatan SDMnya pun perlu ditingkatkan, sehingga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat ditengah pandemi Covid-19 ini,” pungkasnya.

 

(Bagus/Usman)

Related Articles

Bimata