Politik

Novita Wijayanti, Kunjungi Dapil Serap Aspirasi Konstituen

BIMATA.ID, JAKARTA — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Hj Novita Wijayanti, SE MM kembali mengunjungi dapil untuk menyerap aspirasi konstituen yang diwakilinya di Senayan, Minggu, 21 Februari 2021 

Wakil rakyat dari Fraksi Gerindra dengan Daerah Pemilihan (Dapil) Jateng VIII meliputi Banyumas dan Cilacap tidak pernah melupakan konstituennya dimana setiap ada kesempatan selalu hadir dan mendengar masukan dari masyarakat.

Novita mendengarkan berbagai harapan dan keinginan dari masyarakat desa tersebut. Adapun harapan dan keinginan masyarakat tersebut akan ditampung, dicarikan solusi oleh Novita nantinya di DPR RI melalui program kerja dengan kemitraan ataupun lintas kemitraan. 

“Kita tampung, kita catat semua aspirasi dari masyarakat Desa Danaraja. Berhubung saya di Komisi V, maka apa-apa yang berkaitan dengan komisi V nanti bisa segera dikomunikasikan dan dicarikan solusinya di lembaga kemitraan komisi V.  Sedangkan yang tidak bisa di komisi V, kita coba perjuangkan lewat lintas komisi di Fraksi nantinya. Pokoknya kita tampung dulu”, ucap Novita Wijayanti dihadapan perangkat desa dan pengurus DPC Partai Gerindra Desa Danaraja ini.

Menurut Novita Wijayanti, penyerapan aspirasi pada masa reses ini bertujuan untuk mendengarkan harapan dan keinginan masyarakat guna disuarakan ketika masa sidang di DPR RI. 

“Jadi, dengan kunjungan di dapil, saya nanti bisa bersuara di parlemen. Terutama dalam meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat di daerah pemilihan saya”, tutup Novita

Usman/Itok

Related Articles

Bimata