Bimata

Himmatul Aliyah Serahkan Bantuan Sarana Prasarana Sekolah

BIMATA.ID, Jakarta – Anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI), Himmatul Aliyah, menyerahkan bantuan sarana dan prasarana sekolah yang bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI kepada Yayasan Pendidikan Putra Satria, Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Senin (08/02/2021).

Turut hadir dalam penyerahan tersebut, yakni Pengurus Yayasan Pendidikan Putra Satria, Naupal Haryawan, Kepala Sekolah SMK Putra Satria, Rysda, Dewan Guru, Komite Sekolah, FKDM, Babinsa, dan penggiat Kampung Silat Petukangan.

Legislator daerah pemilihan (Dapil) Provinsi DKI Jakarta II ini mengemukakan, seharusnya kegiatan itu dilakukan pada bulan Desember 2020 lalu, namun karena pandemi Covid-19 maka baru dapat diselenggarakan sekarang.

Kemudian Srikandi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini juga menyampaikan, saat ini Komisi X DPR RI sedang memperjuangkan mata pelajaran agama agar masuk ke dalam kurikulum sekolah.

“Alhamdulilah, usulan tersebut dapat dimasukkan dalam draft kurikulum sekolah di tahun ajaran berikutnya. Dan ini sejarah tersendiri bagi Yayasan Putra Satria bahwa hal tersebut tercetus disini,” ujar Himmatul, Senin (08/02/2021).

Anggota Badan Kerja Sama Antar Parlemen DPR RI ini berharap, Revisi Sistem Pendidikan Nasional, Peta Sekolah Nasional, Keolahragaan Nasional, Pariwisata Nasional yang sedang berlangsung dapat terselenggara dengan baik yang lebih mementingkan pembangunan masyarakat Indonesia.

“Hal ini penting dalam menyongsong program Indonesia Emas,” imbuh Himmatul.

Di tempat yang sama, Pengurus Yayasan Pendidikan Putra Satria, Naupal Haryawan, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan melalui jalur rekomendasi DPR RI. Ia berharap, semoga bantuan ini dapat bermanfaat untuk kegiatan belajar mengajar.

“Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi langkah awal untuk sinergi kegiatan ke depan,” tutur Naupal.

Sementara, Kepala Sekolah SMK Putra Satria, Rysda, mengaku senang atas bantuan yang diberikan. Bantuan tersebut akan digunakan sebaik-baiknya untuk menambah sarana prasarana kegiatan belajar mengajar.

“Yayasan Pendidikan Putra Satria berdiri sejak tahun 1980 an adalah sekolah swasta yang fokus menampung siswa-siswi menengah ke bawah,” pungkas Rysda.

[MBN]

Exit mobile version