BIMATA.ID, Balikpapan — Menurut Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Balikpapan Andi Sri Juliarty ada 16 anggota Satpol PP yang dinyatakan Positif covid-19, dan 2 anggota keluarga nya termasuk Kepala Satpol PP Zulkifl.
“Hampir semua staf di kantor Satpol PP, ada 16 anggota yang positif, ditambah 2 anggota keluarga, termasuk Kepala Satpol PP Zulkifli,” kata Juliarty, Rabu (6/1/2021).
Penularan itu berawal dari seorang anggota Satpol PP yang melakukan perjalanan keluar Balikpapan bersama keluarganya. Kemudian ketika kembali, yang bersangkutan mengalami gejala tertular. Dan ketika dilakukan tes usap (swab test), hasilnya positif.
“Maka kami lakukan penelusuran (tracing) yang diperluas, dalam hal ini kepada rekan-rekan yang bersangkutan di kantor,” ujarnya.
Semua yang positif di Satpol PP segera menjalani isolasi di tempat yang sudah disediakan Pemkot.
Di sisi lain, Sekretaris Satpol PP Kota Balikpapan Silvi Rahmadina menegaskan, penegakan ketertiban kota oleh Satpol PP tetap berlangsung seperti biasa.
“Jumlah personel Satpol PP itu sebanyak 222 orang dan sebagian besarnya sehat walafiat, bebas dari covid-19,” ucap Silvi.
Upaya yang dilakukan untuk mengatasi berkurangnya personel sementara ini hanya pengaturan dan pembagian tugas saja.
[oz]