Regional

Pemkab Ponorogo Menutup Sementara Tempat Wisata Untuk Cegah Penyebaran Covid-19

BIMATA.ID, Ponorogo — Pemkab Ponorogo melalui Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga menutup sementara semua tempat pariwisata saat libur Tahun Baru 2021 demi mencegah penyebaran Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Ponorogo.

“Sebagai langkah untuk melindungi masyarakat dan antisipasi lonjakan kasus Covid-19 akibat masa libur Tahun Baru 2021, maka objek wisata di bawah naungan Pemkab Ponorogo ditutup,” kata Bupati Ipong Muchlissoni usai rapat koordinasi dengan Satgas Covid-19 Ponorogo, Rabu (30/12/2020).

Menurutnya salah satu tempat wisata yang paling banyak dikunjungi setiap libur Tahun Baru di Ponorogo adalah tempat wisata Telaga Ngebel.

Namun karena situasi pandemi Covid-19 terpaksa untuk sementara ditutup agar tidak menjadi tempat berkumpul banyak orang yang memicu terjadinya cluster baru Covid-19.

“Tempat wisata Telaga Ngebel ini sangat diminati wisatawan apalagi saat libur Tahun Baru banyak orang yang memilih tempat ini sebagai tempat berkumpul. Namun melihat lonjakan kasus Covid-19 yang terus meningkat maka kami tutup sementara obyek wisata ini,” ulas Ipong Muchlissoni.

Selain Telaga Ngebel, Pemkab Ponorogo juga menutup destinasi-destinasi wisata lain yang dikelola oleh desa mulai tanggal 31 Desember 2020 sampai tanggal 3 Januari 2021

“Namun jika forum pimpinan kecamatan mampu membuat tanggung jawab mutlak maka diperbolehkan untuk buka. Tanggung jawab mutlak yang dimaksud adalah mampu mengendalikan pengunjung hanya 30 persen dari kapasitas normal dengan catatan buka tutup,” jelas Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni.

[oz]

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close