Danang Wicaksana Sulistya Sambung Rasa Dengan Warga Sedan

Pilkada Sleman

BIMATA.ID, Sleman – Calon Bupati Sleman nomor urut 1, Danang Wicaksana Sulistya (DWS) bersilaturahmi dengan warga masyarakat Dusun Sedan, Sariharjo, Ngaglik, Sleman, Kamis, 3 Desember 2020.

Pada kesempatan itu, selain memaparkan visi dan misi, DWS juga berbincang serta mendengarkan harapan dari perwakilan puluhan masyarakat Dusun Sedan yang hadir.

“Saya berharap kalau besok Mas Danang terpilih memimpin Sleman, tetap mau keliling dusun seperti sekarang ini. Rakyat kecil seperti kami rasane seneng kalau dikaruhke,” harap Tumijo, salah satu warga Sedan yang hadir pada pertemuan tersebut.

Senada dengan Tumijo, Ketua RT 05 Dusun Sedan, Widayat, yang menjadi tuan rumah pertemuan tersebut juga berharap Bupati Sleman mendatang mau rajin turun ke bawah melihat langsung kondisi rakyatnya.

“Jangan bosen- bosen ngancani rakyat kecil ya, Mas Danang,” harap Widayat kepada DWS.

Menanggapi harapan tersebut, DWS menyatakan pihaknya bersama pasangan Calon Wakil Bupati R. Agus Choliq (ACH) sangat membutuhkan masukan dari masyarakat dalam proses membangun Sleman kedepan.

“Mudah- mudahan saya dan Mas Agus (ACH) bisa istiqomah. Mohon doa restunya,” kata DWS.

Acara tersebut ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Modin Dusun Sedan, Basori.

Pada hari yang sama, DWS yang didampingi Ketua Komisi D DPRD Sleman, M. Arif Priyo Susanto sebelumnya juga berkunjung dan bersilaturahmi dengan perwakilan warga masyarakat Dusun Blimbingsari, Caturtunggal, Depok, Sleman. (tim)

Exit mobile version