BeritaPolitik

Ikut Membantu Ketahanan Ekonomi Keluarga, Himmatul Aliyah Membagikan Beasiswa PIP ke Masyarakat

BIMATA.ID, Jakarta- Anggota Komisi X DPR RI Hj Himmatul Aliyah, S. Sos., M. Si. menyerahkan secara simbolis bantuan beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) kepada orangtua siswa penerima program tersebut. Bantuan beasiswa PIP kepada siswa-siswi jenjang pendidikan dasar dan menengah tersebut merupakan wujud kerja sama Komisi X DPR RI dan Kemendikbud sebagai mitra kerjanya. Acara serah terima tersebut dilakukan di Kantor Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (3/11/2020).

Dalam sambutannya, Hj. Himmatul Aliyah, S. Sos., M. Si. menyampaikan bahwa saat ini masyarakat sedang dalam kondisi sulit akibat pandemi yang masih berlangsung. Semua sektor terdampak pandemi, tidak terkecuali sektor pendidikan. Akibatnya siswa-siswi harus menjalani pendidikan jarak jauh yang dalam pelaksanaannya membutuhkan biaya yang tidak sedikit, di antaranya kebutuhan kuota internet, listrik, dan perangkat telepon seluler. Pembatasan sosial akibat pandemi juga membuat sebagian masyarakat berkurang pendapatannya bahkan kehilangan pekerjaan sehingga berdampak pada kemampuan mereka dalam membiayai pendidikan anak-anaknya.

“Bantuan beasiswa PIP diharapkan bisa membantu memperkuat ketahanan ekonomi keluarga dalam membiayai pendidikan anak-anak di masa sulit seperti sekarang ini, “ungkap Bu Himma yang merupakan anggota DPR RI dari Daerah Pemilihan DKI Jakarta II (Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan) ini.

Sementara itu, Camat Kebayoran Lama Drs Arrohman, M. Si. yang turut hadir dalam acara serah terima tersebut mengucapkan terima kasih kepada Hj. Himmatul Aliyah, S. Sos., M. Si. yang telah mendorong program ini sampai ke wilayah kecamatan yang dipimpinnya.

“Bantuan beasiswa PIP ini patut kita syukuri apalagi di masa pandemi seperti ini tentu bantuan ini sangat dibutuhkan. Belajar sekarang secara online jadi perlu biaya untuk belajar. Saya ucapkan selamat kepada adik-adik yang menerima program ini. Saya juga mendoakan semoga amal baik Ibu Himma diterima oleh Allah SWT,” ujar Arrohman.

Acara serah terima tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan serah terima simbolis yang dilakukan oleh Hj. Himmatul Aliyah, S. Sos., M. Si. di sejumlah kecamatan dan sekolah di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan. Tahun ini Hj. Himmatul Aliyah, S. Sos., M. Si. telah mengusulkan lebih dari 10.000 siswa SD, SMP, SMA, dan SMK untuk mendapat beasiswa PIP melalui jalur aspirasi anggota Komisi X DPR RI.

Fakhri 

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close