Politik

Peringatan G30S/PKI, Novita Wijayanti Bumikan 4 Pilar Kebangsaan

BIMATA.ID. JAWA TENGAH — Peringatan tragedi G 30 S/PKI, 26 September 2020, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Novita Wijayanti menggiatkan kegiatan sosialisasi 4 pilar kebangsaan di daerah pemilihannya Jawa Tengah VIII yang meliputi Cilacap – Banyumas.

Pada kesempatan tersebut, Anggota Komisi V ini menyampaikan pentingnya nilai-nilai 4 pilar diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dan mewaspadai isu-isu yang bisa memecah persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

Kegiatan dilakukan dengan protokol covid-19, Novita Wijayanti didampingi oleh tokoh masyarakat meminta masyarakat untuk tidak terpengaruh dengan isu-isu komunisme yang dapat memicu intoleransi dan disintegrasi bangsa. 

“Pancasila sebagai pilar bangsa adalah pondasi kehidupan berbangsa dan bernegara yang harus dihidupkan dalam kesehari-harian bermasyarakat. Apalagi isu komunisme, yang selalu dihidupkan di bulan september harus dibentengi dengan pancasila ini”, Kata politisi cantik partai Gerindra ini.

Novita mengingatkan kepada masyarakat agar tidak terprovokasi dengan isu-isu komunisme, masyarakat harus menjadikan 4 pilar sebagai pondasi yang tergoyahkan. 

“4 pilar ini penting dalam membangun bangsa yang tangguh. Selain pancasila, UUD 1945 sebagai dasar konstitusi bernegara, NKRI sebagai landasan untuk menjadi negara yang berdaulat, dan Bhinneka tunggal ika sebagai filosofi keberagaman”, lanjut Novita

Dengan 4 pilar, masyarakat desa Sidanegara, Di jalan Rinjani, diharapkan tidak terpengaruh dengan isu-isu komunisme, bahkan ide-ide radikalisme yang dapat merusakan hubungan antar bermasyarakat.

 “Saya berharap, masyarakat desa sidanegara dapat membumikan 4 pilar dalam pikiran, gagasan dan sikap serta juga perbuatan”lanjutnya 

“ Tetap jaga Kesehatan, Selalu memakai masker saat aktivitas dan keluar rumah beserta rajin cuci tangan” tutup Novita.

Rilis/Usman

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close