BIMATA.ID, Lamongan – Sekretaris Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)Lamongan ,Anshori, Menanggapi Keluhan warga Lamongan terkait air PDAM yang keruh. berubahnya air PDAM yang sangat keruh seperti air teh.
“Kasus ini sudah sering terjadi, alasan direktur PDAM, karena air baku yang keruh dan tercemar. Tapi ini tidak bisa dijadikan pembenaran,” kata Anshori, Selasa. (25/8/2020).
Anshori yang juga Wakil Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra. Lamongan ini meminta Dewan Pengawas PDAM Lamongan dan Bupati Lamongan untuk mengevaluasi kinerja direktur PDAM Dalam waktu dekat akan memanggil direktur PDAM terkait sering terjadinya kasus kualitas air yang cukup buruk tersebut.
“Kita sudah sering mengingatkan direktur PDAM agar terus memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan PDAM Bila perlu mengganti Direktur PDAM, tentu dengan yang lebih baik dalam pelayanan pada masyarakat,” tegas Anshori.
Editor : Ozie