BeritaPolitikRegional

PPIR Temui Ketua DPD Gerindra Jabar, Musa Bangun: Konsolidasi Jelang Pilkada

BIMATA.ID, Jabar – Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Jawa Barat, Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat, menyambut kedatangan Pengurus Pusat dan Daerah organisasi Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) di Kota Bandung, Jumat (26/6/2020).

PPIR adalah organisasi sayap Partai Gerindra yang menghimpun para eks prajurit TNI dan Polri. PPIR yang merupakan suborgan Gerindra ini mengalami perkembangan yang pesat. Hal ini dibuktikan dengan jumlah pengurus dan anggotanya yang tersebar hampir di setiap daerah.

Sejarah pembentukan PPIR sendiri tidak bisa dipisahkan dari sosok Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Visi besar berdirinya PPIR adalah untuk memperkuat kekokohan dan cita-cita Partai Gerindra.

Taufik mengungkapkan, hubungan antara Partai Gerindra dan PPIR ibarat dua sisi dari mata uang yang saling mengisi dan melengkapi.

“Meski hanya suborgan partai, PPIR telah memberikan banyak kontribusi kepada partai baik dalam bentuk moril maupun materiil,” ungkapnya, dikutip dari jabar[dot]tribunnews[dot]com.

Oleh karenanya, Ketua DPRD Provinsi Jabar ini meminta kepada PPIR untuk tetap konsisten dalam garis perjuangannya.

“PPIR harus senantiasa konsisten dalam juang, terutama dalam memperjuangkan kepentingan rakyat,” pungkasnya.

Sementara, Ketua Umum PP PPIR, Mayjen TNI (Purn) Musa Bangun menjelaskan, adapun maksud kedatangan rombongan kali ini dalam rangka membangun konsolidasi antara Pengurus PPIR Pusat dan Daerah jelang Pilkada Serentak 2020.

“Kunjungan kali ini tak lain untuk tujuan konsolidasi jelang Pilkada,” urainya.

Musa Bangun menyampaikan, ada banyak hal yang masih perlu dikerjakan, baik di internal PPIR maupun dengan Partai Gerindra. Masalah yang paling sering dirasakan selama ini soal koordinasi dan komunikasi.

“Kita akui, bahwa sejauh ini koordinasi yang terbangun antara Pengurus PPIR dan partai khususnya di level daerah masih banyak yang belum optimal,” imbuhnya.

Kendati demikian, Musa Bangun berharap, melalui agenda kunjungan tersebut dapat mencairkan sumbatan-sumbatan yang selama ini menghambat saluran komunikasi.

[MBN]

Related Articles

Bimata