BeritaNasionalPolitik

Melalui Kader Gerindra Di Kairo, Himmatul Salurkan Bantuan 50 Paket Sembako

BIMATA.ID, Jakarta – Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Himmatul Aliyah menyalurkan bantuan 50 paket sembako kepada Warga Negara Indonesia (WNI) di Republik Arab Mesir, Sabtu (16/5/2020).

Penyaluran bantuan paket sembako itu merupakan bentuk kepedulian Himmatul terhadap WNI yang terkena dampak pandemi virus corona (Covid-19).

Adapun bantuan paket sembako tersebut disalurkan melalui Kader Partai Gerindra yang berada di Kota Kairo, Republik Arab Mesir.

“Saya mewakili Kader Gerindra yang berada di Kairo, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Ibu Hj Himmatul Aliyah dari Gerindra Pusat,” kata Boris Yudiarso selaku perwakilan Kader Partai Gerindra di Kairo melalui video yang dikirim ke redaksi bimata.id.

Melalui Kader Gerindra Di Kairo, Himmatul Salurkan Bantuan 50 Paket Sembako
Bantuan Paket Sembako Dari Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra Himmatul Aliyah Untuk WNI Di Republik Arab Mesir (Dok. Bimata/Istimewa)

Yudiarso berharap, semoga bantuan yang diberikan Himmatul dapat membantu meringankan beban WNI di Republik Arab Mesir yang terkena dampak Covid-19.

“Mudah-mudahan ini dapat membantu meringankan beban WNI yang berada di Republik Arab Mesir, agar dapat membantu meringankan dampak yang mereka rasakan,” ucap Yudiarso.

[MBN]

Tags

Related Articles

Bimata
Close