BIMATA.ID, Luwu Timur — Sebagai bentuk keprihatinan dan dukungan atas musibah wabah virus corona atau Covid-19, PT Bank Sulselbar menyerahkan donasi kepada Pemerintah Kabupaten Luwu Timur dalam hal ini Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Luwu Timur senilai Rp 50 Juta Rupiah.
Penyerahan Donasi PT Bank Sulselbar itu diserahkan Pimpinan Bank Sulselbar Cabang Malili, Idham Haliq kepada Bupati Luwu Timur, HM Thoriq Husler yang juga Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Luwu Timur. Penyerahan Donasi dilakukan di Rumah Jabatan Bupati, Kamis (30/04/2020).
Pimpinan Bank Sulselbar Cabang Malili, Idham Haliq mengatakan donasi untuk penanganan Covid-19 ini bersumber dari dana CSR atau Corporate Social Responsibilty PT Bank Sulselbar yang ditujukan untuk membantu pemerintah daerah dalam menangani pandemi Covid-19.
“donasi sebesar Rp 50 Juta Rupiah ini kami salurkan dari dana CSR PT Bank Sulselbar untuk dimanfaatkan tim gugus tugas penanganan Covid-19 di Kabupaten Luwu Timur ” katanya.
Bupati Luwu Timur, HM Thoriq Husler menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dukungan dan partisipasi PT Bank Sulselbar untuk membantu pemerintah daerah dalam menangani wabah virus corona.
Menurut Husler, partisipasi semua pihak sangat dibutuhkan untuk membantu menangani pandemi Covid-19 di Kabupaten Luwu Timur. ” kami bersyukur atas bantuan dan perhatian semua pihak termasuk PT Bank Sulselbar yang telah berkontribusi nyata merespon Covid-19″ jelas Husler.
Meskipun sudah ada kasus positif Covid-19 di Kabupaten Luwu Timur, orang nomor satu di Jajaran Pemerintah Kabupaten Luwu Timur ini menghimbau masyarakat agar jangan panik dan tetap mengikuti himbauan pemerintah seperti tetap dirumah saja, pakai masker bila terpaksa harus keluar rumah, rajin cuci tangan dan terapkan pola hidup sehat.
Pemkab Luwu Timur