BIMATA.ID, Loteng – Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra H Bambang Kristiono (HBK) menurunkan tim HBK Peduli ke sejumlah titik seperti rumah warga, tempat ibadah, dan Pondok Pesantren (Ponpes).
Nantinya, tim HBK Peduli akan melakukan penyemprotan disinfektan untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19) di Kabupaten Lombok Tengah (Loteng), Kamis (2/4/2020).
Tim HBK Peduli tersebut dipimpin langsung oleh Anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Fraksi Partai Gerindra Lalu Sudiartawan dan Lalu Wirajaya.
“Penyemprotan disinfektan difokuskan beberapa Pondok Pesantren dan masjid yang ada di Wilayah Praya Barat,” kata Lalu Sudiartawan, dikutip dari realitarakyat[dot]com.
Kemudian, pejuang politik Partai Gerindra ini mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga pola hidup sehat dan bersih sehingga terhindar dari Covid-19.
“Kita harus tetap waspada terhadap penyebaran virus corona dengan menjaga kondisi fisik dan kebersihan lingkungan,” tambah Sudiartawan.
Sementara, pejuang politik Partai Gerindra lainnya Lalu Wirajaya berharap, semoga pandemi Covid-19 dapat dilewati dengan penuh kesabaran.
“Kita berdoa kepada Allah SWT, semoga semua ini segera berlalu dan kita harus bersabar,” ucap Wirajaya.
Diketahui, pada hari ini, HBK Peduli sudah melakukan penyemprotan disinfektan ke enam Desa yang ada di Kabupaten Loteng.
Penulis: MBN