KesehatanNasional

Update Corona Di Indonesia 686 Positif, 55 Meninggal, 30 Sembuh

BIMATA.ID, Jakarta- Juru bicara penanganan corona , Achmad Yurianto merilis data terbaru soal kasus virus corona di Indonesia. Hingga Selasa (24/3) pukul 15.30 WIB, jumlah pasien yang positif virus corona bertambah 107 orang.

“Ada penambahan kasus baru konfirmasi positif 107 kasus, sehingga total saat ini adalah 686 kasus positif,” ujar Yuri di Kantor BNPB, Jakarta Timur, Selasa (24/3/2020).

Sementara itu, tidak ada pasien yang dinyatakan sembuh kali ini, sehingga masih 30 orang yang sembuh. Namun, ada penambahan pasien yang meninggal sebanyak 7 orang, dan kini totalnya menjadi 55 orang.

“Ada penambahan kasus meninggal sebanyak 7 orang, sehingga jadi 55 orang,” tutur Yuri.

 

Sumber: kumparan
Editor: Ozi

Tags

Related Articles

Bimata
Close