Bimata

Novita Wijayanti Terpilih Jadi 100 Tokoh Inspirasi Jawa Tengah

Sosok Wanita cantik kelahiran Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, 24 November 1979 yang berdedikasi untuk terus memberikan yang terbaik kepada masyarakat bangsa dan negaranya kini menuai hasil, dari deretan tokoh yang ada di Pulau Jawa dia masuk 100 orang yang diakui menjadi inspirasi terutama di Jawa Tengah 

Pemilik nama Hj Novita Wijayanti SE MM yang kini kembali mendapat mandat rakyat sebagai Anggota DPR RI terpilih menjadi salah satu dari 100 tokoh yang menginspirasi di Jawa Tengah. ‘Penobatan’ 100 tokoh berpengaruh di Jawa Tengah itu sendiri dikemas dalam launching buku di Hotel Semesta, Semarang, Minggu 1/3/2020. 

Penyusunnya ialah Bambang Sadono, seorang wartawan senior yang juga anggota DPD RI periode 2014-2019. 

“Mereka yang terpilih menjadi 100 tokoh ini memang kami nilai sungguh telah banyak berbuat hal positif yang bermanfaat bagi masyarakat. Kisah mereka penuh dengan keuletan dan kegigihan hingga mencapai keberhasilan,” ujar Bambang Sadono yang menggandeng tabloid Jawa Tengah dan Penerbit Citra untuk launching buku bertajuk 100 Tokoh Inspirasi Jawa Tengah Tahun 2020 tersebut. 

Sederet tokoh yang terpilih buku 100 tokoh itu antara lain, Presiden Joko Widodo, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gus Mus, dalang Ki Manteb, ada juga kalangan pengusaha Michael Bambang Hartono. 

Selain tentu saja Novita Wijayanti. Pemilihan Novita sebagai salah satu 100 tokoh inspirasi Jawa Tengah karena melihat apa yang berhasil dicapai Novita. Mulai dari kiprahnya di kepemudaan yang pernah menjadi Ketua KNPI Jawa Tengah, anggota DPRD Jawa Tengah dengan perolehan suara terbanyak hingga sekarang duduk sebagai wakil rakyat di Senayan. 

Selain itu, Novita dinilai mampu menjaga amanahnya sebagai wakil rakyat dengan jalan selalu dekat dengan rakyat. Khususnya warga Banyumas dan Cilacap. Novita pun menjadi motivasi dan teladan tersendiri bagi kaum hawa. 

Dihubungi terpisah, Novita mengaku cukup terkejut dengan terpilihnya dia sebagai salah satu tokoh dari 100 tokoh inspirasi Jawa Tengah. Dia mengatakan, selama ini hanya berusaha untuk selalu berbuat yang terbaik di setiap bidang. 

“Prinsip yang paling utama adalah saya harus selalu dekat dengan rakyat. Sebisa mungkin menjaga amanah dengan menangkap dan memperjuangkan aspirasi rakyat,” tandasnya. Mengenai penobatannya sebagai tokoh inspirasi Jawa Tengah, Novita menyampaikan rasa terima kasihnya. 

Namun dia pun mengaku hal itu jangan sampai membuatnya merasa lebih dari yang lain. “Ini justru jadi pelecut untuk bisa berbuat yang lebih baik dan bermanfaat bagi rakyat,” katanya. Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin ketika memberi sambutan dalam acara launching tersebut memberikan apresiasinya. Dia pun menyampaikan terima kasihnya atas apa yang telah diperbuat para 100 tokoh terpilih untuk Jawa Tengah. 

Sementara mereka yang hadir dalam acara itu, di antaranya Menpan RB Tjahjo Kumolo, Ketua Bawaslu RI Abhan, anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI Mudjib Rohmat, Sekretaris Jenderal MPR RI Ma’ruf Cahyono, Bupati Demak H.M. Natsir, serta undangan lain.

Sumber:  Bugiswarta
Editor Usman

Exit mobile version