BeritaNasionalPolitik

Airlangga: Pertemuan Presiden Dan Parpol Koalisi Untuk Bahas Isu Nasional

BIMATA.ID, Jakarta – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartato mengungkapkan, pertemuan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Ketua Umum dan elite partai politik (Parpol) koalisi Pemerintah adalah untuk membahas terkait isu nasional terkini. Pertemuan ini digelar secara tertutup di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (6/3/2020).

Adapun isu nasional yang dibahas dalam pertemuan itu antara lain virus corona (Covid-19).

“Yang dibahas antara lain update mengenai corona dan cara penanganan corona dan antisipasi oleh Pemerintah,” ungkap Airlangga.

Selain membahas virus corona, pertemuan tersebut juga membahas terkait draf RUU Omnibus Law Cipta Lapangan Kerja yang sudah diserahkan Pemerintah ke DPR RI.

“Tentunya dalam waktu sesudah reses akan dibahas,” lanjut Airlangga.

Airlangga optimis, RUU Omnibus Law Cipta Lapangan Kerja dapat diterima oleh seluruh Fraksi di DPR RI sehingga dalam waktu dekat ini akan selesai.

Sebelumnya, Airlangga sudah melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk membahas terkait Omnibus Law.

“Untuk menyamakan persepsi,” tutup Airlangga.

Editor: MBN

Sumber: Kompas[dot]com

Tags

Related Articles

Bimata
Close