Trump Disebut Tak Bisa Baca Karena Nyinyir Soal Kemenangan ‘Parasite’ di Oscar

Kehebohan jagat perfilman dunia atas kemenangan film Parasite sebagai Best Picture di Oscar tahun ini juga menyita perhatian Presiden Amerika Serikat, Donald Trump. Seperti diketahui, Parasite’ menjadi film berbahasa asing pertama yang menerima kemenangan sebagai film terbaik di sejarah Oscar, yang sekaligus membantah kritik yang menyebut Oscar sebagai ‘festival film lokal’.

Namun, alih-alih memberi selamat, ia tak terima dan mengejek keputusan para juri Academy Awards itu. 

Dilansir hot.detik.com, Trump punya pendapat sendiri. Menurutnya penilaian Oscar tahun ini tak memuaskan. Ia pun menganggap semestinya Oscar memberi ruang yang lebih pada film produksi Amerika Serikat sendiri.

“Ngomong-ngomong, seberapa burukkah Academy Awards tahun ini, Anda lihat? Dan pemenangnya adalah, film dari Korea Selatan, apa-apaan itu? Kami punya cukup masalah dengan Korea Selatan dengan perdagangan,” ujar Trump lewat kicauannya di Twitter, Jumat (21/2/2020).

Seperti biasa, Trump tidak akan puas hanya sengan satu kicauan soal sesuatu yang dia sedang komentari, “Anda tahu, aku mencari seperti ‘Gone with The Wind’. Bisakah kita mendapatkan (film terbaik) seperti ‘Gone with The Wind’? ‘Sunset Boulevard’, begitu banyak film hebat (tapi) pemenangnya adalah dari Korea Selatan. Apakah itu pernah terjadi sebelumnya?” kicau Trump lagi.

NEON, distributor ‘Parasite’ di Amerika Serikat memberikan tanggapan. Mereka menyebut presiden AS itu tidak tahu apa-apa tentang ‘Parasite’

“Cukup dimengerti, dia tak bisa membaca,” tulis NEON.

 

Sumber: hot.detik.com
Editor: F.A.K

Exit mobile version